Mengenal Instagram Ads

Hampir setiap platform social media menyediakan layanan advertising sehingga Anda bisa menjangkau audience yang lebih luas. Salah satu social media yang sering digunakan adalah Instagram. Instagram adalah salah satu social media yang paling popular dan paling sering diakses banyak orang. Advertising di Instagram disebut dengan Instagram ads. Instagram ads salah satu kegiatan advertising atau iklan melalui konten berbayar di Instagram untuk menjangkau audience yang lebih luas dan lebih ditargetkan. Instagram ads sendiri memang sering dimanfaatkan untuk meningkatkan brand exposure, traffic website, mengumpulkan leads baru. Instagram ads memiliki banyak keunggulan yang tak kalah dengan ads pada platform lain. Berikut merupakan keunggulan Instagram ads :

 

  1. Bentuk iklan yang terlihat hampir sama dengan posting foto dan video biasa. Sehingga, membuatnya tidak terkesan agresif seperti tipe ads pada platform lainnya. Anda membutuhkan gambar dan video yang menarik perhatian audien.
  2. Setelah di akusisi oleh facebook, Instagram ads akhirnya menggunakan system targeting yang sama seperti facebook. Memungkinkan kita sebagai penggunanya untuk memperoleh informasi pengguna dan penargetan yang spesifik, seperti lokasi, usia, jenis kelamin, hobi, ketertarikan, dan lainnya.
  3. Instagram ads menyediakan beberapa variasi format ads yang beragam seperti gambar, video, atau carousell.
  4. Instagram ads juga memberikan ajakan kepada para penggunanya untuk meningkatkan engangement, seperti adanya button ajakan seperti follow, mengunjungi website kita, atau men-download aplikasi pada Instagram ads.

 

Semakin berkembangnya social media, beriklan di social media memang menjadi suatu kebutuhan. Tidak ada salahnya anda mengiklankan produk atau jasa anda di social media seperti Instagram. Dengan tampilan visual yang menatik, anda pasti bisa menemukan calon pelanggan atau bahkan pelanggan baru.

Share
← Prev Project Back to Works Next Project →