Buatlah daftar “Pertanyaan yang Sering Ditanyakan” di situs Anda. Daftar ini dikenal luas sebagai bagian FAQ, singkatan dari terjemahan bahasa Inggris frasa di atas, yaitu Frequently Asked Questions. Pelanggan biasanya lebih senang kalau mereka punya sumber daya internet yang dapat membantu mereka.
Setarakanlah pengalaman daring (dalam jaringan, online) dan luring (luar jaringan, offline). Pastikan keberadaan daring Anda terorganisir dengan baik seperti toko fisik Anda
Sediakan pelayanan konsumen multikanal. Sediakanlah kanal pelayanan konsumen via internet, jalur luring, Facebook dan Twitter. Semakin banyak kanal yang Anda gunakan, pelanggan Anda pun akan lebih mudah mendapatkan jawaban untuk pertanyaannya
Sediakan pilihan obrolan (live chat) melalui internet. Jika mungkin, sediakanlah suatu sistem tempat pelanggan dapat berkomunikasi dengan seorang karyawan melalui pembicaraan langsung di internet