Tentukan proses bisnis.
Proses bisnis mengacu kepada aktivitas yang dilakukan karyawan dalam kesehariannya untuk mencapai tujuan organisasi. Proses ini mencerminkan tindakan perusahaan untuk meraih tujuan tertentu. Proses bisnis harus meliputi semua variasi atau pengecualian terhadap proses.
Dokumentasikan proses bisnis dan pikirkan apa jenis proses bisnis yang dibuat.
Memisahkan beberapa proses bisnis berdasarkan jenis akan membantu analisis proses bisnis dan perbaikan proses. Jika dua proses memiliki jenis yang sama, peningkatan prosesnya mungkin akan serupa.
Analisis proses bisnis untuk menemukan gejala-gejala inefisiensi proses. Proses bisnis terdiri dari masukan (input) dan keluaran (output). Tenaga kerja, energi, material, dan perlengkapan modal dianggap sebagai masukan. Masukan adalah aset yang digunakan untuk menghasilkan pendapatan dan laba. Di sisi lain, keluaran berupa produk fisik atau jasa. Masukan masuk ke dalam proses dan menghasilkan keluaran.